PASANG SURUT

Halo...hari ini aku bakal nulis tentang tugas Proses Pantai aku yang menjadi beban hidup selama 3 minggu kemarin yaitu tentang PASANG SURUT....

Apa itu Pasang surut?
Pasang surut laut merupakan suatu fenomena pergerakan naik turunnya permukaan air laut secara berkala yang diakibatkan oleh kombinasi gaya gravitasi dan gaya tarik menarik dari benda-benda astronomi terutama oleh matahari, bumi dan bulan. Faktor non astronomi yang mempengaruhi pasut terutama di perairan semi tertutup seperti teluk adalah bentuk garis pantai dan topografi dasar perairan.

Perioda Pasang Surut?
Periode pasang surut adalah waktu antara puncak atau lembah gelombang ke puncak atau lembah gelombang berikutnya. Harga periode pasang surut bervariasi antara 12 jam 25 menit hingga 24 jam 50 menit. 
 
Trus kapan sih terjadinya?
Pasang purnama (spring tide) terjadi ketika bumi, bulan dan matahari berada dalam suatu garis lurus. Pada saat itu akan dihasilkan pasang tinggi yang sangat tinggi dan pasang rendah yang sangat rendah. Pasang surut purnama ini terjadi pada saat bulan baru dan bulan purnama. Pasang perbani (neap tide) terjadi ketika bumi, bulan dan matahari membentuk sudut tegak lurus. Pada saat itu akan dihasilkan pasang tinggi yang rendah dan pasang rendah  yang tinggi. Pasang surut perbani ini terjadi pasa saat bulan 1/4 dan 3/4. 


Nah contoh ilustrasinya kayak gituuu deh...hehe

Apa aja tipe pasang surut?

Pasang surut itu terbagi menjadi beberapa tipe menurut frekuensi pasang dan surutnya per hari.

1. Pasang surut harian ganda (semi diurnal tide)
Dalam satu hari terjadi dua kali pasang dan dua kali air surut dengan tinggi yang hamper sama dan pasang surut terjadi secara berurutan secara teratur. Periode pasang surut rata-rata adalah 12 jam 24 menit. Jenis harian tunggal misalnya terdapat di perairan sekitar selat Karimata, antara Sumatra dan Kalimantan.
2. Pasang surut harian tunggal (diurnal tide)
Dalam satu hari terjadi satu kali air pasang dan satu kali air surut. Periode pasang surut adalah 24 jam 50 menit. Pada jenis harian ganda misalnya terdapat di perairan Selat Malaka sampai ke Laut Andaman.
3. Pasang surut campuran condong ke harian ganda (mixed tide prevailing semidiurnal)
Dalam satu hari terjadi dua kali air pasang dan dua kali air surut, tetapi tinggi dan periodenya berbeda. Pada pasang-surut campuran condong ke harian ganda (mixed tide, prevailing semidiurnal) misalnya terjadi di sebagian besar perairan Indonesia bagian timur.
4. Pasang surut campuran condong ke harian tunggal (mixed tide prevailing diurnal)
Pada tipe ini dalam satu hari terjadi satu kali air pasang dan satu kali air surut, tetapi kadang-kadang untuk sementara waktu terjadi dua kali pasang dan dua kali surut dengan tinggi dan periode yang sangat berbeda. Sedangkan jenis campuran condong ke harian tunggal (mixed tide, prevailing diurnal) contohnya terdapat di pantai selatan Kalimantan dan pantai utara Jawa Barat.



                                                        Ilustrasi Tipe Pasang Surut Harian

Selain itu, tipe pasang surut juga dikategorikan dengan Bilangan Formzhal, yaitu dengan rumus :
 
Dimana
O = amplitudo komponen pasang surut tunggal utama yang disebabkan oleh gaya tarik bulan
K1 =amplitudo komponen pasang surut tunggal utama yang disebabkan oleh gaya tarik bulan dan matahari 
M2= amplitudo komponen pasang surut ganda utama yang disebabkan oleh gaya tarik bulan 
S2=amplitudo komponen pasang surut ganda utama yang disebabkan oleh gaya tarik matahari 

  • ≤ 0.25      : Pasang surut tipe ganda (semidiurnal tides)
  • 0,25<F≤1.5 : Pasang surut tipe campuran condong harian ganda (mixed mainly semidiurnal tides)
  • 1.50<F≤3.0 : Pasang surut tipe campuran condong harian tunggal (mixed mainly diurnal tides)
  • > 3.0        : Pasang surut tipe tunggal (diurnal tides)
Nah...pasti bingung kan apa itu komponen pasang surut.... hehe

Oke..apasih komponen pasang surut itu?
Komponen pasang surut adalah komponen-komponen yang menyebabkan terjadinya pasang surut yang bersifat periodik, mempunyai amplitudo dan fasa. Gini, jadi kan pembentuk pasang surut itu ada banyak, nah kalau misalnya yang disebabkan gaya tari bulan, namanya M2.
Si M2 ini punya Amplitudo dan Fasa..kek fungsi sin/cos.....

Nih contoh komponen O2 dalam fungsi sinus
O2 = 0.8(sin 3t+85) 

Nih contoh grafiknya


Nantinya pasang surut itu merupakan penjumlahan dari semua komponen pasang surutnya, sehingga dapat dinyatakan dalam rumus :


dimana :
Z= elevasi muka air (sebenernya ini zeta, cuman males cari simbolnya hehe)
So= elevasi muka air rata-rata (MSL)
Hn=amplitudo konstituen ke n
Wn=frekuensi konstituen ke n
alfa n = fasa konstituen ke n

Jadi intinya, elevasi pasang surut itu adalah penjumlahan seluruh elevasi komponen-komponen pasang surut dan elevasi muka air rata-rata nya.

Nih contohnya hasil si penjumlahan itu...


Banyak sih komponen pasang surut, tapi kata DISHIDROS komponen utamanya ada 9 yaitu, M2,S2,N2,K2,K1,O1,P1,M4,MS4.......

Ini Nama-nama elevasi muka air hehe...

Mean Sea Level (MSL) atau Duduk Tengah adalah muka laut rata-rata pada suatu 
periode pengamatan yang panjang, sebaiknya selama 18,6 tahun. 
Mean Tide Level (MTL) adalah rata-rata antara air tinggi dan air rendah pada suatu 
periode waktu. 
Mean High Water (MHW) adalah tinggi air rata-rata pada semua pasang tinggi. 
Mean Low Water (MLW) adalah tinggi air rata-rata pada semua surut rendah. 
Mean Higher High Water (MHHW) adalah tinggi rata-rata pasang tertinggi dari 
dua air tinggi harian pada suatu periode waktu yang panjang. Jika hanya satu air 
tinggi terjadi pada satu hari, maka air tinggi tersebut diambil sebagai air tinggi 
terttinggi. 
Mean Lower High Water (MLHW) adalah tinggi rata-rata air terendah dari dua air 
tinggi harian pada suatu periode waktu yang panjang. Hal ini tidak akan terjadi 
untuk pasut harian (diurnal). 
Mean Higher Low Water (MHLW) adalah tinggi rata-rata air tertinggi dari dua air 
rendah harian pada suatu periode waktu yang panjang. Hal ini tidak akan terdapat 
pada pasut diurnal. 
Mean Lower Low Water (MLLW) adalah tinggi rata-rata air terendah dari dua air 
rendah harian pada suatu periode waktu yang panjang. Jika hanya satu air rendah 
terjadi pada satu hari, maka harga air rendah tersebut diambil sebagai air rendah 
terendah. 
Mean High Water Springs (MHWS) adalah tinggi rata-rata dari dua air tinggi 
berturut-turut selama periode pasang purnama, yaitu jika tunggang (range) pasut 
itu tertinggi. 

Trus kenapa Teknik Kelautan harus tau PASANG SURUT?

Penting banget coy di Teknik Kelautan. 
Contohnya nih dalam transportasi kapal/barge pengangkut, kapal/barge ini harus dijadwalkan kapan bisa datang ke daratan. Misalnya pada air sedang surut, dan elevasi muka airnya lebih kecil dari draft kapal, kapal gak boleh ke perairan tersebut, ntar bisa kena deh draft kapalnya, nabrak gitu. Makanya biasanya installasi jacket atau pengangkutan barang dilakukan saat malam hari, pada saat pasang. Penting nih penjadwalan!!

Trus pada saat mindahin jacket platform dari tempat fabrikasi ke barge..penting banget tuh buat tau gimana pasang surut di perairan tersebut. Gimana caranya supaya ketinggian si barge ini sama dengan ketinggian tempat fabrikasinya.

Nah, pencatatan pasang surut di Indonesia ini sangat terbatas, maka dari itu perlu peramalan pasang surut. Peramalan pasang surut ini dilakukan untuk 18.6 tahun, supaya kita bisa tau gimana pasang surut selama 18.6 tahun kedepan. Hayoloh kenapa 18.6 tahun? menurut para ahli (cie e lah) 18.6 tahun ini disebut sebagai siklus astronomis, dimana setelah 18.6 tahun posisi elevasi muka air laut dan benda-benda langit akan kembali seperti semula. 
Peramalan ini bisa dilakukan dengan beberapa metoda, yaitu Least Square dan Admiralty
Biasanya sih aku pake program aja biar gak ribet.. ERGRAM,ERGELV,ERGTIDE. 


Komentar

  1. permisi kak saya ingin bertanya mengenai program ini ERGRAM,ERGELV,ERGTIDE apakah bisa?

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer